Bom Buku Ahmad Dhani Diledakkan


Bom Buku Ahmad Dhani Diledakkan, Mulan Ngibrit
Mulan Jameela
Jakarta Bom buku yang dikirim ke Kantor Republik Cinta (RCM) diledakkan sekitar pukul 12.00 WIB. Mulan Jameela yang rumahnya tepat di depan kantor tersebut pun lari terbirit-birit.

Mulan Jameela terlihat berlari ketika Tim Gegana Polda Metro akan meledakan paket buku berisi bom tersebut. Mulan yang panik langsung naik ke dalam Toyota Alpard miliknya.

Mobil berwarna hitam yang ditumpangi Mulan itu pun langsung tancap gas. Namun, Mulan yang baru-baru ini dikabarkan telah melahirkan anak ketiganya, tidak membawa serta sang bayi.

"Iya, tadi Mulan lari sebelum diledakkan, lari-lari sendiri," ujar seorang warga yang berada di sekitar Studio RCM, Jalan Pinang III, Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Kamis (17/3/2011).

Setelah bom diledakkan, mobil yang membawa pergi Mulan pun kembali terlihat menyambangi kawasan tersebut. Namun kali ini, Mulan tak menampakkan dirinya, mobilnya terlihat kosong.

Studio RCM memang berada persis di depan rumah Mulan Jameela. Bahkan, Tim Gegana meledakkan buku berisi bom tersebut tepat di samping rumah Mulan atau sekitar radius 500 meter dari studio Ahmad Dhani tersebut.

Kini, garis polisi telah terpasang di sekitar kawasan tersebut. Sedang warga sekitar terus berkumpul. Mereka penasaran dengan paket bom untuk Dhani.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...